Keutamaan Sholat Dhuha, Lengkap dengan Bacaan Doa dan Tata Caranya

- 9 September 2022, 12:00 WIB
/

HAILOMBOKTIMUR - Sholat dhuha merupakan sholat sunnah yang dikerjakan ketika matahari terbit sampai sebelum masuk waktu dzuhur.

Rasulullah bersabda, “Sholat Dhuha itu sholat orang yang kembali kepada Allah, setelah orang-orang mulai lupa dan sibuk bekerja, yaitu pada waktu anak-anak untuk bangun karena mulai panas tempat berbaringnya.” (HR Muslim).

Merujuk salah satu hadis yang diriwayatkan Hakim dan Thabrani, Rasulullah SAW bersabda, "Wahai anak Adam, jangan sekali-kali engkau malas mengerjakan empat rakaat pada waktu permulaan siang (sholat dhuha) niscaya pasti akan aku cukupkan kebutuhanmu pada akhir harinya."

Sholat dhuha biasanya dikerjakan 2 rakaat sampai 12 rakaat dan merupakan sholat penarik rizki, yang mana dianjurkan untuk dilaksanakan sendiri-sendiri bukan berjamaah.

Baca Juga: Keistimewaan Shalat Tahajud, Lengkap disertai Niat dan Tata Caranya


Keutamaan Sholat Dhuha

1. Sebagai Sedekah
Melansir dari laman NU, keutamaan sholat dhuha yang pertama adalah dianggapnya ibadah sunnah tersebut sebagai pahala sedekah. Secara lebih terperinci, siapa pun yang mengerjakan sholat dhuha akan dianggap telah bersedekah atas seluruh anggota tubuhnya. Berikut sabda dari Rasulullah SAW,

"Setiap pagi, ruas anggota tubuh kalian harus dikeluarkan sedekahnya. Amar ma’ruf adalah sedekah, nahi mungkar adalah sedekah, dan semua itu dapat diganti dengan shalat dhuha dua raka’at," (HR Muslim).

2. Tak Dianggap Lalai
Selain itu, keutamaan sholat dhuha yang berikutnya adalah siapa pun yang mengerjakannya tak akan dianggap sebagai orang lalai. Maka dari itu, dalam mencari rahmat Allah hendaknya kita senantiasa mengerjakan sholat dhuha agar terlepas dari sifat lengah dan lalai. Adapun hadist dari keutamaan tersebut ialah sebagai berikut,

"Orang yang mengerjakan shalat dhuha tidak termasuk orang lalai," (HR. Al-Baihaqi dan An-Nasa’i).

Halaman:

Editor: Amak Fizi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x