Healing Bersama Al-Quran Ala Ustadz Adi Hidayat. Obat Penyakit Hati Ada dalam Al-Quran

- 9 September 2022, 13:17 WIB
Ustadz Adi Hidayat.
Ustadz Adi Hidayat. /

HAILOMBOKTIMUR - Penyakit hati merupakan penyakit yang berasal dari hati dan dapat mempengaruhi jiwa kita sehingga akan berdampak pada perilaku dan sikap di keseharian kita.

Penyakit hati dapat hadir karena salah satunya disebabkan bisikan syaitan yang merasuk ke dalam hati.

Penyakit hati banyak ragamnya seperti ria atau selalu ingin dipuji atau melakukan perbuatan baik atas dasar pujian orang lain, dendam, iri hati, rasa cemas, khawatir berlebih juga merupakan penyakit yang berasal dari hati.

Penyakit hati dapat menyebabkan ketidaktenangan dalam hati, selalu merasa cemas dan khawatir artinya tidak ada ketentraman dan kedamaian dalam jiwa kita.

Generasi milineal hingga generasi Z terkadang jika sudah merasa lelah hati atau stress pasti akan memilih liburan sebagai obat untuk menghilangkan stres yang saat ini disebut sebagai healing.

Baca Juga: Doa Mohon Ketenangan kepada Allah, Ini Doa yang Dibiasakan Ustadz Adi Hidayat

Tidak ada salah dengan healing atau berekreasi untuk menghilangkan penat. Akan tetapi, jika setelah mencoba berlibur kemana-mana, berbagai cara healing dilakukan namun belum menemukan titik kenyamanan, ketenangan ataupun kedamaian sepertinya artikel ini cocok untuk kamu baca dan terapkan.

Bahwa terdapat sebuah cara yang sederhana dan bisa kamu lakukan di rumah saja ataupun ditempat yang bersih yaitu dengan membaca Al-Quran.

Dalam artikel ini akan membahas mengenai cara kita untuk mengatasi penyakit hati seperti yang telah disebutkan diatas dengan AL-quran ala Ustadz Adi Hidayat.

Seperti yang disebutkan sebelumnya penyakit hati berasal dari hati dan berpengaruh pada jiwa setiap insan seperti yang disampaikan ustad adi hidayat dalam dakwahnya.

Halaman:

Editor: Amak Fizi

Sumber: Youtube Ustadz Adi Hidayat Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x