Perkuat jalannya program di Lombok Timur! LRC dan DPRD Lombok Timur Tandatangani MoU Kerjasama

- 22 Juni 2022, 15:08 WIB
Perkuat jalannya program di Lombok Timur! LRC dan DPRD Lombok Timur Tandatangani MoU Kerjasama
Perkuat jalannya program di Lombok Timur! LRC dan DPRD Lombok Timur Tandatangani MoU Kerjasama /Dok/gia/

 

 

HAILOMBOKTIMUR - Yayasan Lombok Reserch Center (LRC) bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lombok Timur resmi menandatangani nota kesepahaman untuk pelaksanaan program INKLUSI di Ruang Rapat Pimpinan DPRD Lombok Timur pada, Rabu, 22 juni 2022.

 

Hadir pada acara tersebut yaitu Ketua DPRD Lombok Timur Bapak Murnan, Wakil Ketua Bapak Haji Daeng Paelori dan Wakil Ketua Haji M. Badran Achsyid dan Bapak Sekretaris Dewan Lombok Timur.

 

Pada kesempatan tersebut ketua DPRD Bapak Murnan menyampaikan ucapan terima kasih atas dukungan dari LRC untuk program Inklusi di Lombok Timur.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Kabupaten Lombok Timur Hari Ini Rabu 22 Juni Beserta Biaya dan Persyaratannya

"Sebagai pimpinan DPRD Lombok Timur, kami mengucapkan terima kasih kepada Yayasan BaKTI dan Lombok Research Center sebagai Mitra daerah, karena untuk kesekian kalinya berprogram di Kabupaten Lombok Timur , termasuk bekerjasama dengan DPRD Lombok Timur," kata dia.

Halaman:

Editor: Ihwan Aman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x