Kasus PMK Mulai Menjalar, Pasar Hewan di Lombok Tengah akan Ditutup Sementara Waktu

- 13 Mei 2022, 20:29 WIB
Petugas kesehatan ewan bersama kepolisian melakukan pemeriksaan terhadap hewan ternak tersinyalir mengidap penyakit mulutbdan kuku di Lombok Tengah
Petugas kesehatan ewan bersama kepolisian melakukan pemeriksaan terhadap hewan ternak tersinyalir mengidap penyakit mulutbdan kuku di Lombok Tengah /(dok/ist) /Riadi

HAILOMBOKTIMUR - Ditreskrimsus Polda NTB bersama Satreskrim Polres Lombok Tengah turun tangan bantu pemerintah Lombok Tengah tanggulangi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan yang terjadi di sejumlah Kandang Kolektif Kelompok Tani Ternak.

Kabid Humas Polda NTB Kombes Pol Artanto mengatakan, Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) ini terdapat di dua Kandang Kelompok Tani Ternak yang ada di Lombok Tengah.

Dua Kandang Kolektif Kelompok Tani Ternak yang terserang PMK yakni Kandang kolektif Kelompok Tani Tunas Urip, Dusun Pejongah, Desa Kelebuh, Kecamatan Praya Tengah, dan Kandang kolektif, Kelompok Tani Raju Rame, Dusun Palak, Desa Kelebuh, Kecamatan Praya Tengah, Kabupaten Lombok Tengah. 

Baca Juga: Kodim 1615/Lotim Latih Paskibraka Lotim

"Kita akan bantu pemerintah menangani kasus Penyakit Mulut dan Kuku yang menyerang ternak para petani ini," kata Kabidhumas Polda NTB Kombes Pol Artanto, Kamis 12 Mei 2022.

Menurutnya, Penyakit Mulut dan Kuku pada hewan ternak dapat menular, jika tidak segera ditangani, akan menyebar ke ternak yang lain. 

Solusi sementara yang ditawarkan Polda NTB, kata dia untuk kasus Penyakit Mulut dan Kuku ini yakni karantina hewan yang terjangkit agar tidak menyebar.

"Sementara belum ditemukan solusinya, kita harus karantina Hewan yang terjangkit Penyakit Mulut dan Kuku ini," kata Artanto.

Lebih lanjut Artanto menjelaskan, Penyakit Mulut dan Kuku adalah Penyakit hewan menular bersifat akut disebabkan oleh Virus type A dari Famili Picornaviridae genus Apthohirus yang menyerang hewan berkuku genap seperti Sapi, Kerbau, Kambing dan Domba. 

Halaman:

Editor: Ahmad Riadi

Sumber: Hai Lombok Timur


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah