Para Taruna Latsitardanus di Lombok Barat Menggelar Pagelaran Drumband

- 21 Mei 2022, 16:26 WIB
Para Taruna Latsitardanus di Lombok Barat Menggelar Pagelaran Drumband (dok/ist)
Para Taruna Latsitardanus di Lombok Barat Menggelar Pagelaran Drumband (dok/ist) /Riadi/

HAILOMBOKTIMUR - Para taruna yang sedang Latihan Integritas Taruna Wreda Nusantara (Lastitardanus) 2022 menggelar kirab budaya pagelaran drumband di depan Pendopo Bupati Lombok Barat.

Wakil Bupati Lombok Barat (Lobar) Hj Sumiatun tidak ingin ketinggalan menghadiri sekaligus menyaksikan pagelaran tersebut. Ia terlihat ditemani oleh cucunya.

Baca Juga: Forkopimda Lotim Tinjau Lokasi Pembangunan TMMD di Ekas Buana

Pantauan media ini di lokasi kegiatan, kirab budaya start dari simpang lima tugu koperasi, melintasi Masjid Baitul Atik ke utara menuju Bundaran Giri Menang Square dan finis di depan Pendopo Bupati Lobar.

Baca Juga: Terpilihnya Lotim Sebagai Lokasi Latsitarda, Sekda: Kesiapan Pada Posko Sudah Siap

Peserta kirab budaya ini adalah dari unsur mahasiswa-mahasiswi yang ada di masing-masing kecamatan se-kabupaten Lombok Barat dan Para Taruna Lastitardanus.

Setiba di garis finis, para taruna Latsitardanus dan mahasiswa melakukan bermacam atraksi di depan Wakil Bupati dan para tamu undangan.

Baca Juga: Parade Defile, Meriahkan Pembukaan Latsitarda Nusantara XLII tahun 2022 Di NTB

Selain dihadiri oleh Wakil Bupati Lombok Barat, terlihat hadir pada kegiatan itu Ketua DPRD Lobar, Para Asisten Setda, Kepala OPD dan Kepala Kantor Kemenag Lobar. ***

Editor: Ahmad Riadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah