Selangkah Lebih Maju, Menkes: Apresiasi Transformasi Kesehatan NTB

- 6 Juni 2022, 21:22 WIB
Selangkah Lebih Maju, Transformasi Kesehatan NTB Diapresiasi Menkes
Selangkah Lebih Maju, Transformasi Kesehatan NTB Diapresiasi Menkes /Dok/Ida M

 

HAILOMBOKTIMUR - Posyandu Keluarga sebagai program unggulan pemerintah provinsi Nusa Tenggara Barat diapresiasi Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin agar selangkah lebih maju meliputi enam aspek transformasi kesehatan Kementerian Kesehatan.

 

"Sebagai tindakan promotif preventif (sosialisasi dan pencegahan) kesehatan masyarakat, Posyandu Keluarga yang sudah kita mulai sejak 2019 dinilai Menkes langkah maju dari transformasi kesehatan yang dicanangkan pemerintah pusat", ujar Wakil Gubernur NTB, Dr Hj Sitti Rohmi Djalillah usai bertemu Menkes di Hotel Aruna, Senggigi, Senin 6 Juni 2022.

 

Ditambahkan Wagub, intervensi kesehatan masyarakat yang dikerjakan oleh kader Posyandu Keluarga di desa, sejalan (inline) dengan program transformasi kesehatan Kemenkes sehingga NTB dinilai layak menjadi model (pilot project di KLU dan Bima) penerapan transformasi kesehatan nasional. Salah satunya adalah penguatan layanan kesehatan dasar di Posyandu Keluarga dan Puskesmas.

 

Dalam pemaparannya, Wagub menjelaskan perkembangan Posyandu Keluarga se-NTB yang telah mencapai 7. 656 unit per April 2022. Sedangkan pengisian data EPPBGM tahun 2021 sebesar 99 persen dari kasus stunting sebanyak 19,23 persen dan di tahun 2022 sebesar 93 persen dengan program penanganan kasus stunting sebanyak 22,30 persen.

Baca Juga: Seorang Janda Nekat Teruskan Bisnis Pacar Jual Sabu, Motifnya untuk Penuhi Kebutuhan Hidup

Halaman:

Editor: Ihwan Aman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah