Puncak Acara Lomba MHQ Sekarbela Dihadiri Wakil Walikota Mataram

- 26 Oktober 2022, 14:26 WIB
Wakil Walikota Mataram, TGH. Mujiburahman didampingi Ketua Panitia Lomba MHQ tingkat lingkungan Karang Seme, Kelurahan Karang Pule, Kecamatan Sekarbela (dok:istimewa)
Wakil Walikota Mataram, TGH. Mujiburahman didampingi Ketua Panitia Lomba MHQ tingkat lingkungan Karang Seme, Kelurahan Karang Pule, Kecamatan Sekarbela (dok:istimewa) /

HAILOMBOKTIMUR - Puncak acara lomba Musabasoh Hifzil Qur'an (MHQ) tingkat Lingkungan Karang Seme, Kelurahan Karang Pule, Kecamatan Sekarbela, dihadiri langsung oleh wakil walikota Mataram, TGH Mujiburahman, Selasa 25 Oktober 2022. 

 

Selain wakil Walikota Mataram, nampak hadir dalam puncak acara sekaligus penyerahan hadiah tersebut yakni Camat Sekarbela, Lurah Karang Pule, Tokoh Agama dan Masyarakat setempat. 

 

Wakil Walikota Mataram, TGH. Mujiburahman dalam sambutannya menegaskan bahwa dirinya sangat mengapresiasi kegiatan lomba MHQ tingkat Lingkungan Karang Seme. 

 

"Kami sangat mengapresiasi kegiatan yang diinisiasi oleh pemuda ini," katanya

Baca Juga: Ketua Korpri Lombok Timur Singgung Pentingnya Pelaksanaan Program 3T

Bahkan ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) Mataram ini menyampaikan terimakasih kepada H. Masyhur selaku Donatur tunggal kegiatan tersebut. 

 

Wakil Walikota Mataram ini meminta kepada seluruh orang tua untuk mendidik anaknya agar lebih mencintai Al-Qur'an. 

 

Selain itu, TGH. Mujiburahman mengingatkan jamaah agar menggunakan harta dan ilmu pengetahuan pada jalan yang benar. "Gunakan harta dan ilmu pada jalan Allah," ungkapnya

 

TGH Mujiburahman juga mengajak jamaah untuk senantiasa belajar membaca Al-Qur'an dan mengamalkannya, sebagai bekal menjalani kehidupan di Dunia. 

 

"Bagi yang membaca dan mengamalkan Al-Qur'an tidak akan rugi dunia Akhirat," ucapnya.

Baca Juga: Buka Seminar Korpri, Bupati Lombok Timur Singgung tentang Integritas dan Digitalisasi Pemerintah

Sebagai informasi, juara lomba MHQ tingkat lingkungan Karang Seme, kelurahan Karang Pule, Kecamatan Sekarbela, Kota Mataram ditetapkan melalui surat keputusan Nomor 01/DH/MHQ/2022. 

 

Juara satu lomba MHQ golongan 5,10, dan 30 Juz memperoleh hadiah Umroh. Juara dua mendapatkan hadiah berupa uang sebanyak 5 hingga 10 juta. Juara tiga mendapatkan hadiah uang tunai sebanyak 2,5 hingga 5 juta. ***

Editor: Ahmad Riadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x