Tafsir Mimpi, Bagi Kamu yang Pernah Mimpi Terbang Maka Siap-Siap Keberuntungan Akan Datang di Tahun 2023

- 30 November 2022, 20:20 WIB
Tafsir Mimpi Terbang, Ternyata Pertanda Baik, Ini Penjelasannya!
Tafsir Mimpi Terbang, Ternyata Pertanda Baik, Ini Penjelasannya! /Pixabay


HAILOMBOKTIMUR - Siapa pun pasti pernah mengalami mimpi, entah itu mimpi yang indah atau sebaliknya mimpi buruk.

Beberapa atau sebagian orang mempercayai mimpi sebagai suatu pertanda yang akan dihadapi oleh si pemimpi.

Namun ada juga sebaliknya yang hanya menganggap mimpi hanyalah bunga tidur yang tidak ada kaitannya dengan hidupnya.

Baca Juga: Neymar, Danilo, dan Sandro Mengalami Cedera Cukup Parah, Brasil Terancam Kehilangan Mereka di Piala Dunia 2022

Namun pada artikel kali ini akan membahas tentang arti dari sebuah mimpi.

Dilansir lomboktimur.pikiran-rakyat.com dari kanal YouTube Zodiak Kita pada Rabu, 30 November 2022.

Pada waktu masih kecil mungkin anda pernah berkhayal bisa terbang melayang menggunakan sayap seperti tokoh-tokoh yang ada di film-film.

Baca Juga: Piala Dunia 2022:Polandia vs Argentina Head to Head, Prediksi Skor hingga Perkiraan Susunan Pemain


Sayangnya hal itu sangatlah tidak mungkin jika dilakukan di kehidupan nyata, namun bagaimana jika kita mengalami terbang itu di dalam mimpi.

Pastinya pengalaman bisa terbang dan melayang di dalam mimpi itu akan jadi momen yang seru sekaligus menegangkan.

Mimpi bisa terbang tersebut ternyata bukan hanya mimpi bunga tidur semata dan mimpi bisa melayang ini memiliki makna mendalam bagi si pemimpinya.

Baca Juga: Piala Dunia 2022: Arab Saudi vs Meksiko Head to Head, Prediksi Skor hingga Perkiraan Susunan Pemain.

Lalu seperti apakah arti dari mimpi bisa terbang atau melayang tersebut.

Berikut penjelasaanya.

Secara umum mimpi bisa terbang ini merupakan pertanda baik bagi si pemimpi, karena saat kita tengah melayang di dalam mimpi tersebut itu sebenarnya memberi isyarat bahwa kita akan segera mengalami perubahan dan peningkatan dalam kehidupan kita sehari-hari.

Seperti contoh jika anda memiliki sebuah usaha maka usaha anda itu akan terpantau lancar dan banyak mendapatkan keuntungan.

Baca Juga: Timnas Belanda Maju ke Babak 16 Besar Setelah Mencukur Gundul Timnas Qatar


Sementara jika saat ini anda sedang bekerja pada orang lain maka dalam waktu yang tidak lama maka anda akan mendapatkan peningkatan dalam pekerjaan anda.

Misalnya anda akan naik jabatan, naik gaji atau lain sebagainya, biasanya sebuah adegan terbang ke atas awan itu hanya bisa kita saksikan lewat film-film saja.

Lalu bagaimana jika anda bermimpi bisa terbang ke atas awan tersebut sama seperti tafsir mimpi sebelumnya.

Baca Juga: Untuk Pemilik Zodiak Cancer, Leo dan Virgo Rabu, 30 November 2022: Luangkan Waktumu Untuk yang Tersayang

Mimpi yang satu ini juga menandakan hal tentang kebaikan.

Mimpi terbang ke atas awan ini merupakan isyarat akan datangnya keberhasilan dalam karir si pemimpi tersebut.

Keberhasilan itu bisa saja datang dari berbagai hal, dari yang kecil maupun yang besar, mulai dari rekan kerja atau bos anda memuji kinerja anda sampai mungkin anda akan mendapatkan promosi selanjutnya.

Baca Juga: Salut, Demi Umat Islam, Cristiano Ronaldo Tolak Melakukan Ini di Piala Dunia

Bagaimana jika anda bermimpi bisa terbang ke bulan?

Mimpi yang satu ini ternyata mempunyai makna yang berbeda jika sebelumnya tafsiran banyak berbicara soal karir, kali ini maknanya berkaitan dengan jodoh.

Bulan sering dilambangkan sebagai sesuatu yang romantis, maka jika anda bermimpi terbang ke bulan maka diartikan anda akan segera naik tingkat dalam hubungan asmara anda.

Pernahkah waktu anda tidur anda bermimpi bisa terbang dengan menggunakan sayap?

Baca Juga: Pinkan Mambo Hina Fisik Lesti Kejora Hingga Meramal KDRT Akan Terulang Lagi, Lalu Mendesak Billar Lakukan Ini

Jika memang pernah maka anda patut bersyukur sebab mimpi yang satu ini mengandung kebaikan.

Konon mimpi bisa terbang dengan menggunakan sayap ini menggambarkan sebuah harapan-harapan si pemimpi akan segera tercapai.

Untuk itu bagi anda yang pernah bermimpi seperti itu maka anda patut bersyukur dan juga jangan lupa selalu berusaha.

Baca Juga: Pinkan Mambo Sebut Raffi Ahmad Sampah Karena Suka Pamer Kekayaan

Arti mimpi terbang tanpa sayap ini dapat menjadi pertanda baik untuk anda yang memimpikannya.

Mimpi ini memiliki arti bahwa anda akan mendapatkan kualitas hidup yang lebih baik atau peningkatan dalam pekerjaan anda.

Peningkatan yang dimaksud di sini yaitu bisa terdapat dari berbagai aspek seperti peningkatan kinerja finansial maupun hubungan.

Baca Juga: Dulunya Cantik, Alyssa Soebandono Kini Kurus Bak Tinggal Tulang, Sang Suami, Dude Herlino Bongkar Faktanya

Selanjutnya bagaimana jika anda bermimpi bisa terbang namun dengan ketinggian yang rendah?

Jadi jika anda bermimpi terbang rendah maka itu menggambarkan bahwa saat itu anda kurang berambisi dan tidak bersemangat dalam menjalani kehidupan anda sehari-hari

Namun anda tidak perlu merasa bersedih karena sebaiknya anda jadikan tafsiran ini sebagai cambuk penyemangat agar anda menjadi lebih giat dan aktif dalam menjalani kehidupan anda sehari-hari.

Baca Juga: Diisukan Bercerai Setelah Unfollow Instagram Suami, Ini Tanggapan Muzdalifah


Demikianlah penjelasan beberapa tafsir mimpi tentang terbang. Namun jangan jadikan tafsir mimpi ini sebagai patokan karena sejatinya kehidupan ini hanyalah milik Allah Subhanahu Wa Ta'ala.***

Editor: Bung Yadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah