Sapi Suka Menangis Saat Akan Disembelih Pada Prosesi Kurban, Ternyata Ini Penyebabnya

- 11 Juli 2022, 19:43 WIB
Benarkah hewan kurban menangis saat mau disembelih? Terkadang ada sapi atau kambing terlihat meneteskan air mata saat hendak dipotong. (Foto ilustrasi: Pixabay/roussetjules)
Benarkah hewan kurban menangis saat mau disembelih? Terkadang ada sapi atau kambing terlihat meneteskan air mata saat hendak dipotong. (Foto ilustrasi: Pixabay/roussetjules) /

HAILOMBOKTIMUR - Pada saat prosesi kurban Idul Adha 2022 kemarin, banyak sapi terlihat meneteskan air mata seperti menangis? Benarkah sapi menangis karena takut akan disembelih?

Ada juga yang beranggapan sapi menangis sebelum disembelih karena ridho akan menjadi kurban pada Hari Raya Idul Adha 2022.

Bahkan, sapi bisa menangis baik dengan suara tangisan yang terdengar dengan nada tinggi atau dengan meneteskan air mata.

Baca Juga: Apakah Memposting Hewan Kurban Termasuk Riya? Simak Penjelasan Buya Yahya

Ternyata terdapat beberapa penjelasan ilmiah mengenai sapi menangis, termasuk hewan yang disiapkan pada Hari Raya Kurban.

Dirangkum Hailomboktimur dari faunafacts, disimpulkan bahwa sapi merupakan hewan yang sangat emosional.

Sapi dapat merasakan berbagai ekomis yang kompleks, termasuk gembira, takut, sedih dan kesepian.

Ia dapat menangis dengan suara maupun dengan hanya meneteskan air mata. Biasanya karena takut, sepi atau sedih karena anaknya hilang.

Baca Juga: Catat! Inilah Resep Tumis Iga Sapi Kuah, Hidangan Lezat Idul Adha

Sapi mungkin terlihat garang mengingat ukurannya. Tetapi mereka merupakan 'raksasa' yang memiliki hati yang lembut.

Halaman:

Editor: Amak Fizi

Sumber: faunafacts.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah