Agar Terhindar Dari Neraka, Begini Cara Mandi Junub yang Benar. Simak Ulasan Gus Baha

- 27 Juli 2022, 22:26 WIB

HAILOMBOKTIMUR - Salah satu cara umat Islam dalam bersuci adalah dengan mandi junub, namun masih ada yang salah dalam melakukannya.

Sebaiknya mandi junub harus dilakukan sesuai aturannya.

Hal itu disampaikan oleh Gus Baha dalam sebuah ceramahnya, menurutnya kalau seseorang mandi junubnya salah, akan berakibat fatal.

Sebaliknya, kalau mandi junubnya benar sesuai ajaran Islam maka pasangan suami istri akan dijauhkan dari siksaan neraka.

Baca Juga: Hukum Pernikahan bagi Perempuan yang Hamil Duluan, Sah atau Tidak? Ini Ulasan Ustaz Abdul Somad

Gus Baha beri tahu cara yang benar mandi junub menurut Islam.

Sehingga para suami istri tidak masuk neraka karena mandi junub seperti ini.

Sebelum menjelaskan mandi junub yang benar menurut Islam, Gus Baha menegaskan bahwa suami istri harus tahu tata cara dan ilmunya ketika mandi wajib.

Agar ketika melakukan hubungan intim, kata Gus Baha suami istri sudah tahu bagaimana cara mandi junub yang benar menurut Islam.

Lantas mandi junub seperti apa yang akan membuat suami istri masuk neraka kata Gus Baha?

Dilansir dari artikel Portal Sulut yang berjudul "Agar Ibadah Tidak Sia-Sia, Inilah Cara Mandi Junub Yang Benar Suami Istri Kata Gus Baha" yang diakses pada Rabu, 27 Juli 2022.

Berikut penjelasan Gus Baha terkait neraka menanti suami istri yang mandi junub seperti ini.

Gus Baha menjelaskan tentang waktu pertama kali melakukan mandi junub.

“Ketika waktu mandi junub dari kepala, ya sudah kepala itu awwalul gushli. Kalau kamu siram wajah dulu, ya wajah awwalul gushli,” ujar Gus Baha.

“Pokoknya yang setiap bersamaan niat, awwalul fardhi, faham ya,” sambung Gus Baha.

Setelah itu, Gus Baha langsung mengatakan dengan tegas bahwa suami istri akan masuk neraka jika mandi junubnya tidak benar atau tidak sah sesuai anjuran Islam.

"Bahaya jika suami istri mandi junub tapi tidak benar, itu fatal bisa jadi dia masuk neraka karena mandi junubnya tidak benar (tidak sah)," kata Gus Baha.

Baca Juga: Tiket Menuju Surga Bisa Diperoleh dengan Baca 10 Kali Surah Pendek Ini, Apa Saja Surah Itu? Simak Ulasannya

Namun jangan khawatir, kata Gus Baha asal selalu mengikuti kajian Islam seperti pengajian.

Insha Allah kata kata Gus Baha itu bisa dimaklumi Allah.

Maka kata Gus Baha terus perbanyak ikut kajian Islam agar semua kesalahan dapat dimaklumi dengan dasar sifat manusia yang mudah khilaf.

Kemudian Gus Baha membahas tentang air mani mani yang ada di tubuh, maka kata Gus Baha jangan langsung disiram.

Karena apabila langsung disiram, maka itu bisa buat air bersih tadi yang dipakai mandi junub berubah.

“Misalnya ada orang junub, terus ada sisa-sisa mani langsung dia mandi junub disiram, kan air yang melewati mani tadi, potensinya menjadi mutaghoyyir (berubah) karena mani tadi,” tegas Gus Baha.

Sebab menurut Gus Baha syarat mandi junub atau wudhu itu dalam Islam jangan ada sesuatu yang merubah air di badan.

“Syaratnya mandi atau wudhu itu jangan ada di badan sesuatu yang merubah air, misal sabun, shampo atau yang lainnya," ungkap Gus Baha.

Inilah yang disebut Gus Baha salah saat ada air mani, shampo atau sesuatu yang bisa merubah air dari badan saat mandi junub.

Baca Juga: Rahasia Rezeki Mengalir Seperti Air, Cukup Amalkan Sholawat Ini Setelah Sholat Subuh dan Magrib

“Makanya kayak orang mandi junub itu banyak yang salah, jadi 1 ciduk air lansung pakai shampo,” kata Gus Baha.

Gus Baha katakan bahwa jika hal itu dilakukan saat mandi junub, maka tidak bisa menghilangkan hadas besar.

“Berarti semua air ini tidak bisa menghilangkan hadas besar, karena posisi air yang ke seluruh tubuh berbau sampo atau air mani,” kata Gus Baha.

Gus Baha mengatakan jika mandi junub tersebut tidak bisa menghilangkan hadas besar, itu berarti semua ibadah yang dilakukan tidak akan diterima Allah.

Maka dari itu, kata Gus Baha agar ibadah tidak menjadi sia-sia, pada saat mandi junub harus berhati-hati dan ketahui syarat-syaratnya dengan benar menurut Islam.

Sehingga mandi junub yang dilakukan suami istri kerjakan kata Gus Baha sah dan hadas besar pun terpenuhi.

Itulah penjelasan Gus Baha tentang cara mandi junub yang bisa membuat suami istri masuk neraka ***(Muhamad Zakir Mokoginta/Portal Sulut)

Editor: Amak Fizi

Sumber: Portal Sulut


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah