Pembangunan Rumah Susun Boarding School Cahaya Bangsa Mendukung Peningkatan IPM Lombok Timur

- 28 Juli 2022, 19:04 WIB
Bupati Lombok Timur, HM. Sukiman Azmy
Bupati Lombok Timur, HM. Sukiman Azmy /

 

HAILOMBOKTIMUR - Pembangunan rumah susun Yayasan Pembanguan Swadaya Umat (YPSU) Asy-Syamil SD/SMPIT Boarding School Cahaya Bangsa di Desa Lenek Daya, kecamatan Lenek, Kabupaten Lombok Timur di apresiasi Bupati HM. Sukiman Azmy. 

 

Orang nomor satu di Lombok Timur ini menyebut pembangunan rumah susun tersebut bagian dari aspirasi DPR dalam mendukung upaya Lombok Timur meningkatkan IPM sesuai target RPJMD 2018-2023. 

 

Bupati juga mengapresiasi Yayasan atas kolaborasi memajukan Lombok Timur, karena itu, Bupati berharap kolaborasi dapat dilanjutkan untuk meraih prestasi di masa mendatang.

 

Pada acara peletakan batu pertama rumah susun yang berlangsung Kamis, 28 Juli 2022 ini, Bupati Sukiman juga menyampaikan terima kasihnya kepada Kementerian Pekejaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan NTB I yang memfasilitasi pembangunan rumah susun yang akan menampung 56 santri Boarding School ini. 

 

Halaman:

Editor: Ihwan Aman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah