Hasil Konferwil LMND NTB, Rohman Rofiki Terpilih jadi Pucuk Pimpinan

- 17 Oktober 2022, 09:29 WIB
Hasil pemilihan Konferensi wilayah Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi NTB (dok:istimewa)
Hasil pemilihan Konferensi wilayah Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi NTB (dok:istimewa) /

HAILOMBOKTIMUR - Konfrensi Wilayah (Konferwil) Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi Nusa Tenggara Barat (LMND NTB) telah usai dilaksanakan, di Lombok Timur, pada Minggu kemarin. 

Konferwil LMND NTB ini berlangsung dari Jum'at, 14 hingga Minggu 16 Oktober 2022 di Loka Latihan Kerja (LLK) Selong Kabupaten Lombok Timur. 

 

Mantan ketua Eksekutif Kabupaten LMND Lombok Timur, Rohman Rofiki terpilih menahkodai LMND NTB, setelah mengalahkan dua orang lawannya, Afdhol Ilhamsyah dari Sumbawa, dan Juwaedin dari Mataram

Baca Juga: Bupati Lombok Timur: Maulid Nabi Momentum Refleksi Perbaiki Akhlak

Dari 72 orang peserta penuh, Rohman Rofiki mendapatkan perolehan suara sebuah 45, sedangkan Afdhol Ilhamsyah mendapatkan 15 suara dan Juwaedin 12 suara. 

Melalui keterangan tertulisnya, Rohman Rofiki menegaskan bahwa dirinya akan secara kolektif menjadikan LMND NTB lebih modern, maju tumbuh, berkembang dan meluas seiring sejalan dengan IPO serta prinsip dasar organisasi yang dipimpinnya tersebut. 

 

Dia juga mengatakan akan menjalankan semua hasil keputusan pleno dan segala bentuk inovasi untuk kemajuan organisasi LMND NTB yang berbanding lurus dengan IPO. 

Halaman:

Editor: Ahmad Riadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah