Sekda Lombok Timur Lantik 20 Pejabat Administrator dan Pengawas, Termasuk Direktur RSUD Selaparang

- 3 Mei 2023, 18:26 WIB
Proses Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan 20 Pejabat Administrator dan Pengawas Daerah Lombok Timur (dok: istimewa)
Proses Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan 20 Pejabat Administrator dan Pengawas Daerah Lombok Timur (dok: istimewa) /

HAILOMBOKTIMUR - Sekertaris Daerah Kabupaten Lombok Timur HM. Juaini Taofik melantik dan mengambil sumpah jabatan 20 Pejabat Administrator dan Pejabat Pengawas Pemerintah Daerah setempat, Rabu 3 Mei 2023.

 

Pelantikan berlangsung di Aula Dinas Kesehatan Kabupaten Lombok Timur, dihadiri Asisten Pemerintahan, Kepala BKPSDM, serta Pejabat Administrator Lingkup Pemerintahan setempat. 

 

Pelantikan tersebut, kata Juaini Taofik adalah momentum menyempurnakan niat bekerja dengan sebaik-baiknya dalam rangka memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat sesuai bidang masing-masing.

 

Ada 3 tema pelantikan pada hari ini, jelas dia pertama, dengan dikukuhkannya pejabat struktural di lingkungan RSUD Selaparang yang berada di Kecamatan Suela, maka dalam waktu dekat masyarakat akan mendapatkan pelayanan di bidang Kesehatan khususnya di beberapa Kecamatan yang relatif akses kesehatan masih jauh.

 

Sekda menyebut, pejabat yang dilantik untuk mengembangkan RSUD Selaparang adalah pejabat pilihan yang sudah mempunyai dan mampu membangun RSUD Selaparang agar dapat memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Halaman:

Editor: Ahmad Riadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x