Qatar Community dalam Kunjungan Menteri Pertanian ke Desa Kerongkong

- 17 September 2023, 14:26 WIB
peringatan 1 tahun Qatar Community di desa Kerongkong
peringatan 1 tahun Qatar Community di desa Kerongkong /laga/

HAILOMBOKTIMUR - Pada hari Kamis 16 September 2023 yang lalu, Desa Kerongkong menjadi pusat perhatian saat Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo, melakukan kunjungan kerja ke Desa ini.

 

Namun, yang menjadi sorotan utama adalah peran aktif dan suksesnya komunitas pemuda Qatar Community dalam mengemban tugas sebagai panitia lokal selama kunjungan tersebut.

 

Qatar Community, sebuah komunitas pemuda yang tergabung dalam Qatar Community (QC), membuktikan bahwa usia bukanlah penghalang untuk berperan aktif dalam pembangunan desa.

 

Terbentuk hanya dalam satu tahun, komunitas ini sudah berhasil menyelenggarakan berbagai kegiatan positif, termasuk pembagian takjil selama bulan Ramadan tahun ini.

 

Salah satu pencapaian yang luar biasa adalah ketika Haji Subhan, perwakilan dari Champion Cabai Indonesia di Lombok Timur, mempercayakan Qatar Community untuk menjadi panitia lokal selama kunjungan Menteri Pertanian. Lalu Sanjiri, yang juga menjabat sebagai Ketua Qatar Community, dipercaya untuk memimpin tim ini.

 

Saat di temui di sekretariat Qatar Community, Sabtu 16 September 2023, Lalu Sanjiri, Ketua Qatar Community, manyampaikan sedikit cerita terbentuknya komunitas pemudanya.

 

"Semua bermula dari seringnya rekan-rekan pemuda berkumpul untuk menonton Piala Dunia Qatar yang lalu, dan dari sinilah lahirnya Qatar Community. Saat ini, komunitas kami memiliki 59 anggota aktif." Ucap Sanjiri

 

Ketika ditanya tentang kesuksesan mereka sebagai panitia lokal selama kunjungan menteri, Sanjiri menyatakan rasa syukurnya dan berterima kasih kepada semua anggota Qatar Community yang telah bekerja keras.

 

"Kami sangat bersyukur bisa berperan dalam kunjungan penting ini, dan kerja sama yang baik dengan remaja masjid, Karang Taruna, dan pemuda hijrah dari desa kami adalah kunci keberhasilan kami," katanya.

 

Kesuksesan Qatar Community dalam menjalankan tugasnya sebagai panitia lokal mendapat apresiasi yang tinggi dari masyarakat dan pihak berwenang. Qatar Community diharapkan akan terus berkembang dan menjadi inspirasi bagi komunitas pemuda di tempat lain.

 

"Harapan kami ke depan adalah agar Qatar Community dapat lebih berkembang dan memberikan dampak positif yang lebih besar lagi kepada masyarakat desa," tutup Sanjiri.

 

Kisah sukses Qatar Community di Desa Kerongkong adalah contoh nyata bagaimana semangat gotong royong, kolaborasi antar-komunitas, dan semangat inovasi pemuda dapat memberikan kontribusi besar dalam pembangunan desa.***

Editor: Amak Fizi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah