Keren! Sebentar lagi di Lombok Barat akan Dibangun Pabrik Porang Pertama di NTB

- 25 Mei 2022, 16:51 WIB
Bupati Lombok Barat, H. Fauzan Khalid didampingi Wakil Bupati, Hj. Sumiatun dan pihak investor (dok/ist)
Bupati Lombok Barat, H. Fauzan Khalid didampingi Wakil Bupati, Hj. Sumiatun dan pihak investor (dok/ist) /Riadi/

 

 

HAILOMBOKTIMUR - Bupati Lombok Barat (Lobar) H. Fauzan Khalid didampingi Wakil Bupati Hj. Sumiatun menghadiri seremoni pembangunan pabrik pengolahan tepung Glukomanan di Desa Sekotong Barat, Kecamatan Sekotong, Rabu 25 Mei 2022.

Informasi yang didapatkan media ini, pabrik Porang yang akan dibangun di Sekotong Barat ini investasi dari PT. Rezka Nayatama.

"PT Rezka Nayatama berlokasi di Sekotong Barat, Dusun Gili Genting dengan luas lahan pabrik sekitar 25 Hektare," ujar Bupati Lombok Barat, H. Fauzan Khalid.

Baca Juga: Bupati Djohan Sosialisasi Rencana Pembebasan Lahan Pelebaran Jalan Nasional di Lombok Utara

Menurut dia, ladang porang di Pulau Lombok tersebar di Lombok Tengah, Lombok Utara, sebagian Lombok Timur, dan sebagian Lombok Barat.

"Menurut data Dinas Pertanian Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), ada 5.000 hektar kebun porang di seluruh Lombok," tukasnya

 

Halaman:

Editor: Ahmad Riadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah