Muscab DPC Partai Demokrat Se-NTB Digelar Amrul Jihad Diprediksi Lolos

26 Mei 2022, 21:08 WIB
Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudoyono (AHY) saat sambutan virtual /Dok Ist/Muazzin

MATARAM-Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) IV serentak Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat se-NTB.

Musyawarah tersebut resmi dibuka, dan berlangsung di Hotel Lombok Raya, Kota Mataram pada Kamis, 26 Mei 2022.

Hadir mewakili DPP Partai Demokrat yaitu, Sekretaris BPOKK Rocky Amu, Deputi BPOKK Jemmy Setiawan, Deputi BPJK Taufikurrahman, dan Deputi BHPP Parulian Gultom.

Selain dari DPP, dari unsur pimpinan partai di Daerah yaitu, Ketua DPD Partai Demokrat NTB Indra Jaya Usman Putra, yang didampingi Sekretaris Andi Mardan, Dewan Kehormatan HM. Quraisy Abidin, Dewan Pertimbangan Lalu Bayu Windia, Ketua Panitia Pengarah Muscab IV Syamsul Fikri, dan Ketua Panitia Pelaksana Surya Dinata Umar.

Baca Juga: Reuni Akbar Alumni Malang Raya Lombok Dihadiri Tokoh-Tokoh Tersohor di NTB

Sebelum pembukaan, Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudoyono (AHY) melalui Vidio Virtual dalam sambutannya mengajak kepada semua kader partai Demokrat dengan momentum Muscab menjadi ruang untuk konsolidasi organisasi.

"Marilah kita jadikan Muscab ini sebagai momentum yang baik bagi kita semua, untuk melakukan konsolidasi organisasi sekaligus rekonsiliasi," katanya.

Selain itu, AHY mengajak, kepada semua Kader Partai Demokrat untuk fokus mempersiapkan diri dan menjalankan mesin Partai dalam menyongsong kontestasi Demokrasi 2024.

Hal tersebut penting dilakukan dengan tujuan memenangkan kontestasi pemilihan Presiden dan anggota legislatif, baik DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota. Karena waktu kontestasi sudah tidak lama lagi.

Baca Juga: Retribusi Bangunan Gedung, Dongkrak PAD Lotim Milyaran Rupiah

"Mulai hari ini kita harus fokus mempersiapkan diri kita masing masing dan juga mesin partai untuk menyongsong tahun 2024 mendatang, " ujarnya.

Fokus dan serius dalam memperkuat struktur partai,  mulai dari pusat, Daerah, Cabang dan Anak Cabang hingga kepada para kader di tingkat akar rumput menjadi salah satu penekanan ketum AHY.

Dalam jangka waktu 5 tahun ke depan, dai ingin partai Demokrat menjadi partai yang lebih cerdas, moderen dan adaptif serta makin dicintai masyarakat.

"hal tersebut semua bisa terwujud dengan kerja keras, ikhtiar dan doa tiada henti. Dibutukan kepemimpinan dan kepengurusan yang visioner, solid dan efektif serta memiliki kapasitas dan integritas," Tandasnya.

Kepala BPOKK DPP Partai Demokrat, H. Herman Khaeron, yang hadir memberikan sambutan secara virtual menjelaskan, seluruh nama calon Ketua DPC yang diajukan dari Muscab IV serentak akan mengikuti tahap fit and proper Test (uji kelayakan dan kepatutan).

Baca Juga: Lombok Barat akan Membuka Rute Laut dari Nusa Dua Bali-Gili Gde dan Senggigi

“Kita akan memilih yang terbaik dari nama - nama calon yang diajukan, berdasarkan hasil Fit and Proper Test oleh Tim Lima,” katanya.

Adapun tahapan fit and proper test akan dipimpin langsung oleh Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, didampingi Sekjen Partai Demokrat dan Kepala BPOKK DPP Partai Demokrat, serta Ketua dan Sekretaris DPD Partai Demokrat NTB.

Sementara tahapan pendaftaran dan penjaringan bakal calon dilakukan sesuai ketentuan partai. Pendaftaran dilaksanakan selama dua hari pada 22-23 Mei 2022, disusul verifikasi administrasi dan faktual pada 25 Mei 2022.

Dari 14 bakal calon yang mendaftar dari 10 kabupaten dan kota di NTB, sebanyak tiga bakal calon berasal dari Kota Mataram, dua bakal calon dari Kabupaten Lombok Tengah dan Bima.

Baca Juga: Kenapa Orang Sulit Sekali Berkomitmen? Begini Penjelasannya!

Sementara Kabupaten Lombok Utara, Lombok Barat, Lombok Timur, Sumbawa, Sumbawa Barat, Dompu, dan Kota Bima diisi calon tunggal.

Adapun nama- nama kandidat yang mencalonkan di diantaranya, Kota Mataram dengan tiga pendaftar yakni Shinta Permatasari, Imam Sopian dan Zaki Mubarok.

Lombok Utara Najmul Akhyar, Lombok Barat Zain Darmat.Lombok Tengah dua pendaftar yakni Adi Bagus Putra dan Asrul Hadi. Lombok Timur Amrul Jihad.

Berikutnya Kabupaten Sumbawa Barat Ahmad SAg, Kabupaten Sumbawa Budi Kusuma, Kabupaten Dompu Ismul, Kota Bima Rian dan Kabupaten Bima.***

Editor: Muazzin

Sumber: Hai Lombok Timur

Tags

Terkini

Terpopuler