Sembalun Lombok Timur Disebut Sangat Potensial untuk Ditanami Komoditas Kentang

15 Maret 2023, 22:19 WIB
GAMBAR: Petani Kentang Sedang Panen (dok:antara) /

HAILOMBOKTIMUR - Kecamatan Sembalun, kabupaten Lombok Timur selain dikenal sebagai kawasan strategis pariwisata nasional, juga sangat potensial untuk holtikultura.

 

Bahkan kawasan Sembalun disebut sebagai satu-satunya daerah di Indonesia yang bebas dari penyakit Nematoda Sista Kuning (NSK) sehingga sangat potensial untuk ditanami komoditas kentang.

 

Karena itu, Pemerintah Daerah bersama jajaran Civitas Akademika Fakultas Pertanian Universitas Mataram (Unram) mengelar pertemuan membahas kemitraan program penelitian pembenihan dan pengembangan komoditi kentang di Kecamatan Sembalun, berlangsung di ruang Rapat Bupati pada Selasa kemarin. 

 

Mengingat potensi Sembalun memiliki keunggulan dalam pengembangan potensi Holtikultura yang didukung dengan berbagai potensi yang dimilikinya, sehingga wilayah Sembalun rencananya akan dijadikan sebagai pengembangan sentra produksi benih kentang.

 

Sembalun juga menjadi lokus unggulan akademisi yakni Universitas Mataram, pembisnis dan Pemerintah Daerah Kabupaten Lombok Timur dalam pengembangan agribisnis.

 

Bupati Lombok Timur HM. Sukiman Azmy sangat mengharapkan agar kerjasama antara Pemerintah Daerah dan Universitas Mataram dalam pengembangan komoditi kentang di Kecamatan Sembalun dapat segera terealisasi.

 

Bupati juga menyebut pentingnya pertemuan dan komunikasi yang intens dengan stakeholder terkait guna memastikan kegiatan produksi kentang di Kecamatan Sembalun dapat teralisasi dengan baik.

 

Semua komponen baik itu OPD terkait, Civitas Akademika Unram hingga masyarakat harus mengambil peran masing-masing dalam mensukseskan program penelitian pembenihan dan pengembangan komoditi kentang di Kecamatan Sembalun sehingga pada bulan Mei mendatang sudah dapat dilakukan penanaman bibit kentang.***

Editor: Ahmad Riadi

Tags

Terkini

Terpopuler