Ramah Tamah bersama Wartawan NTB, Bupati Lombok Timur Sebut untuk Memperkokoh Kolaborasi

- 15 Mei 2022, 08:45 WIB
Bupati Lombok Timur, HM. Sukiman Azmy menjamu wartawan NTB di Pendopo Bupati pada Sabtu malam 14 Mei 2022.
Bupati Lombok Timur, HM. Sukiman Azmy menjamu wartawan NTB di Pendopo Bupati pada Sabtu malam 14 Mei 2022. /(dok/ist) /Riadi

HAILOMBOKTIMUR - Sebanyak 108 orang wartawan Nusa Tenggara Barat (NTB) akan mengikuti seleksi Pekan Olahraga Wartawan Nasional (PORWANAS) di Jawa Timur (Jatim) 20-27 Oktober 2022 mendatang. 

Mereka akan berlaga di delapan cabang olahraga. Diantaranya futsal (36 orang), bulu tangkis (18 orang), tenis lapangan (9 orang), catur (7 orang), dan tenis meja (11 orang), atletik (5 orang), e-sport (8 orang) serta Billiard (14 orang). 

Bupati Lombok Timur, HM. Sukiman Azmy mengucapkan selamat kepada peserta yang dipilih sebagai perwakilan NTB pada PORWANAS Jatim. 

Baca Juga: Gadis Cantik Asal NTB Mewakili Indonesia Program Pertukaran Pemuda Antar Negara

Orang nomor satu di Lombok Timur ini berharap kepada para peserta PORWANAS bisa mengemban amanah. 

Hal itu disampaikan Bupati Lombok Timur dalam acara ramah tamah bersama wartawan di Pendopo Bupati Lombok Timur, Sabtu malam 14 Mei 2022. 

Di hadapan pengurus PWI NTB dan wartawan, Bupati menyebut acara ramah tamah tersebut untuk memperkokoh kolaborasi antara stakeholder yang ada di kabupaten Lotim, juga kabupaten dan kota lainnya untuk memajukan daerah ini 

“Tanpa adanya kolaborasi yang baik, maka tidak bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan sebaik-baiknya,” ujarnya.

Baca Juga: Kenang Masa-masa Jadi Tentara, Bupati Lombok Timur Nostalgia Perjalanan Karir di Hadapan Peserta Latsitarda

Halaman:

Editor: Ahmad Riadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah