Babinsa Kodim 1615/Lotim Amankan MTQ Tingkat Provinsi di Lotim

- 4 Juli 2022, 22:59 WIB
Babinsa di Kecamatan Selong saat memantau kegiatannya sekaligus membantu pengamanan jalannya MTQ
Babinsa di Kecamatan Selong saat memantau kegiatannya sekaligus membantu pengamanan jalannya MTQ /Dokist/Kodim 1615/Lotim

"Alhamdulillah kami perintahkan Babinsa untuk terus memantau dan membantu pengamanan kegiatan MTQ tingkat Provinsi NTB ke XXIX," ungkap Kapten Inf Agil pada Senin 4 Juli 2022.

 

Lebih lanjut Kapten Inf Agil saat menyampaikan perlakuan yang sama juga dilakukan oleh Babinsa di Koramil yang wilayah digunakan untuk lomba MTQ seperti Koramil 1615-11/Aikmel khususnya di BLKI Lenek dan Koramil 1615-05/Masbagik.

 

"Mereka juga sama melaksanakan pengamanan bersama Kepolisian, Satpol PP dan instansi terkait dengan harapan MTQ berjalan aman, lancar dan sukses. ini yang kita harapkan," terangnya. 

 

Karena itu, Kapten Inf Agil meminta dukungan dan peran serta masyarakat untuk bersama-sama meramaikan dan menjaga jalannya MTQ sehingga bisa menghasilkan generasi-generasi Qur'an dari NTB khususnya Kabupaten Lombok Timur.***

Halaman:

Editor: Muazzin

Sumber: Hai Lombok Timur


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x