Tim Sar Brimob NTB Bantu Warga Terdampak Angin Puting Beliung di Lombok Timur

- 10 Oktober 2022, 18:11 WIB
Nampak terlihat Tim Sar Brimob NTB Bantu Warga Terdampak Angin Puting Beliung di Desa Tanjung luar, kecamatan keruak, kabupaten Lombok Timur (dok:istimewa)
Nampak terlihat Tim Sar Brimob NTB Bantu Warga Terdampak Angin Puting Beliung di Desa Tanjung luar, kecamatan keruak, kabupaten Lombok Timur (dok:istimewa) /

HAILOMBOKTIMUR - Tim SAR Brimob nusa tenggara barat (NTB) membantu warga yang terdampak musibah angin puting beliung di Desa Tanjung Luar, Kecamatan Keruak, Kabupaten Lombok Timur, Minggu 9 Oktober 2022 kemarin.

Akibat kejadian tersebut sebanyak 111 rumah rusak dan 1 orang warga dilaporkan mengalami luka akibat tertimpa puing bangunan rumah yang terbawa angin.

Komandan Kompi 3 Lombok Timur AKP Budi Marjoko mengatakan, pihaknya menurunkan 1 SST Tim SAR guna membantu masyarakat korban angin puting beliung di desa Tanjung Luar, Kecamatan Keruak, Kabupaten Lombok Timur.

 

“Kita sudah menurunkan Tim SAR ke lokasi bencana untuk membantu dan bergotong royong Bersama masyarakat dan instansi lain untuk membantu warga terdampak bencana,” ujar AKP Budi.

Baca Juga: Sekda Lombok Timur: Verifikasi Data Penerima Redistribusi HGU PT SKE Dituntaskan Pekan Depan

Baca Juga: Hilang Selama 5 Hari, Pria ini Ditemukan Tewas di Hutan Sambalia Lombok Timur

Ditempat terpisah, Dansat Brimob Polda NTB Kombes Pol Komaruz Zaman membenarkan bahwa anggotanya telah diturunkan ke lokasi guna membantu masyarakat korban angin puting beliung di desa setempat. 

“Brimob hadir sebagai wujud bhakti Brimob kepada masyarakat, Kita sama-sama berdoa agar warga yang tertimpa musibah diberikan kesabaran dan ketabahan dalam menghadapi cobaan ini, mari pulih dan bangkit kembali,” ucap Kombes Komaruz.

Halaman:

Editor: Ahmad Riadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah