Bupati Lombok Timur Ingatkan Semua Komponen Daerah Cepat Tanggap Tanggulangi Bencana

- 18 Oktober 2022, 17:17 WIB
Bupati Lombok Timur, HM. Sukiman Azmy (dok:istimewa)
Bupati Lombok Timur, HM. Sukiman Azmy (dok:istimewa) /

Baca Juga: Bupati Lombok Timur Berikan Warga Korban Angin Puting Beliung Bantuan untuk Rehab Rumah

“Kita tidak perlu menunggu terjadinya bencana yang lebih besar dan masyarakat menjadi korban, baru menentukan langkah-langkah,” katanya. 

Ia berharap agar semua komponen daerah, khususnya yang berkaitan langsung dengan analisi kebencanaan melakukan pemetaan, kemudian memastikan kesiapsiagaan yang tepat, baik kesiapan personil, sistem dan peralatan. 

 

Ia juga meminta untuk menyediakan kebutuhan pokok dan lainnya dalam menghadapi cuaca ekstrim tersebut.

Baca Juga: Terungkap! Nilai Aset Bank NTB Syariah hingga 2022 Mencapai 13 Triliun

Sebagai Langkah pencegah Pemda, kata di, melalui Dinas Priwisata telah mengeluarkan surat yang berisi penutupan sementara lima objek wisata alam dan enam objek wisata bahari sejak 10 oktober 2022 sampai batas yang belum bisa ditentukan.

Terakhir, Ia meminta agar tidak mengabaikan koordinasi dalam penanggulangan bencana. “Dalam penanggulangan bencana alam dari hilir sampai ke hulu hendaknya koordinasi mata rantai jangan diabaikan,” katanya.

 

Ia meminta seluruh jajaran Pemda Lotim berperan dalam penanggulangan bencana. Bupati menegaskan bahwa hal itu merupakan tanggung jawab bersama, sehingga setiap OPD harus berkoordinasi dan memiliki tekad yang kuat.***

Halaman:

Editor: Ahmad Riadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah