Dispar dan PMD Lombok Timur Silang Pendapat Terkait Keberadaan Pokdarwis: Ini Pandangan Pegiat Pariwisata

- 28 November 2022, 20:47 WIB
Kepala dinas pariwisata Lombok Timur, Drs. Iswandi Rakhmadi dan pegiat pariwisata saat menghadiri silaturrahmi Asakomindo dengan Asosiasi Pokdarwis NTB (dok:istimewa)
Kepala dinas pariwisata Lombok Timur, Drs. Iswandi Rakhmadi dan pegiat pariwisata saat menghadiri silaturrahmi Asakomindo dengan Asosiasi Pokdarwis NTB (dok:istimewa) /

 

Menyinggung keberadaan kelompok sadar wisata (Pokdarwis), Iswandi Rakhmadi mengakui bahwa keberadaannya masih dalam perbedaan pandangan antara dinas pariwisata dengan dinas pemberdayaan masyarakat dan desa (DPMD). Pasalnya, keberadaan lembaga Pokdarwis kurang mendapatkan perhatian dari pemerintah Desa. 

 

"Ada keluhan dari teman-teman Pokdarwis, kok tidak ada perhatian dari Desa," ucapnya. 

 

Karena itu, ia menegaskan bahwa kehadiran Pokdarwis di desa sesungguhnya pada substansi sebagai mitra pemerintah dalam membangun kesadaran masyarakat pada sektor kepariwisataan. 

 

Dalam menjalankan program itu, lanjut dia, suntikan anggaran sangat penting. Akan tetapi perlu juga memahami kondisi anggaran yang ada, sehingga tidak membuat semangat pokdarwis kendor dalam berjuang. 

 

"Harusnya cara pandang kita tidak seperti itu, karena pokdarwis perpanjangan tangan desa," ujarnya.

Halaman:

Editor: Ahmad Riadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah