Diharapkan Tingkatkan Ekonomi Daerah, Bupati Lotim Salurkan Bantuan Mesin Ketinting

- 15 April 2023, 14:48 WIB
Bupati Lombok Timur Sukiman Azmy saat menyerahkan bantuan mesin ketinting secara simbolis di kantor Dinas Kelautan dan Perikanan Lombok Timur
Bupati Lombok Timur Sukiman Azmy saat menyerahkan bantuan mesin ketinting secara simbolis di kantor Dinas Kelautan dan Perikanan Lombok Timur /Dok/gia/Ist

HAILOMBOKTIMUR - Bupati Lombok Timur H. M. Sukiman Azmy menyerahkan secara simbolis bantuan mesin ketinting kepada kelompok nelayan dari enam kecamatan diantaranya Sambelia, Pringgabaya, Labuhan Haji, Sakra Timur, Keruak, dan Jerowaru. Jumat, 14 April 3023 di halaman belakang kantor Dinas Kelautan dan Perikanan Lombok Timur.

Sukiman berharap bantuan mesin tersebut dapat memudahkan para nelayan dan digunakan seoptimal mungkin untuke mendongkrak perekonomian masyarakat.

“Manfaatkanlah apa yang didapatkan hari ini. Ada kapal, perahu, penangkap atau jaring. Kita berikhtiar seoptimal mungkin, mudah-mudahan income masyarakat kita naik,” harapnya.

Baca Juga: Safari Ramadan di Jerowaru, Bupati Lombok Timur Singgung Degradasi Pengamalan Nilai-nilai Islam

Lebih lanjut dia juga menjelaskan, situasi dan kondisi yang dirasa sulit di daerah ini semasa gempa dan covid-19.

Kendati demikian ia mengaku, daerah ini berhasil menghadapi situasi sulit tersebut. Terlebih lagi saat kabupaten atau daerah lain sibuk mengandalkan pariwisata sebagai objek PAD terbesar, syukurnya Lombok Timur masih mengandalkan pertanian sehingga masyarakat tetap aman. Oleh karena itu Bupati menilai potensi pertanian sangat besar terutama dalam memenuhi kebutuhan pokok.

Ia pun sangat bersyukur karena Allah SWT telah mengaruniakan banyak potensi kepada Lombok Timur mulai dari gunung hingga laut. Potensi tersebut agar dioptimalkan dengan kerja keras dan soliditas semua pihak dengan memperkuat kolaborasi dan koordinasi.

Baca Juga: Terima Kunjungan Perwakilan Ombudsman NTB, Sekda: Sayangkan Nilai Lotim Menurun

Baca Juga: Bupati Lombok Timur Sampaikan LKPJ 2022 pada Rapat Paripurna Dewan

Halaman:

Editor: Ihwan Aman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x