Bupati Lombok Timur Sampaikan LKPJ 2022 pada Rapat Paripurna Dewan

- 13 April 2023, 19:56 WIB
Bupati HM. Sukiman Azmy Sampaikan LKPJ 2022 pada Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lombok Timur (dok: istimewa)
Bupati HM. Sukiman Azmy Sampaikan LKPJ 2022 pada Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lombok Timur (dok: istimewa) /

HAILOMBOKTIMUR - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kabupaten Lombok Timur menggelar rapat paripurna, mendengar Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati HM. Sukiman Azmy, Kamis 13 April 2023

 

Penyelenggaraan pembangunan daerah selama tahun 2022, kata Bupati, tidak terlalu jauh berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, yang mengalami dinamika cukup signifikan akibat dampak pandemi covid-19. 

 

Dalam situasi pemulihan akibat dampak pandemi tersebut, jelas dia, Pemda harus melakukan penyesuaian dengan arah kebijakan pemerintah pusat, untuk melaksanakan langkah-langkah pemulihan ekonomi masyarakat.

 

Selain menyampaikan garis besar pengelolaan keuangan daerah, dipaparkannya pula hasil evaluasi sembilan indikator kinerja utama Pemda kabupaten Lombok Timur yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2018-2023. 

 

"Realisasi kinerja sampai akhir 2022 menunjukkan terdapat empat indikator yang melampaui target RPJMD yaitu laju pertumbuhan ekonomi, indeks ketentraman dan ketertiban, indeks risiko bencana, dan peningkatan status desa mandiri," ujarnya

Halaman:

Editor: Ahmad Riadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x