Pemda Lombok Barat Raih Predikat Nindya Kabupaten Layak Anak 2023

- 23 Juli 2023, 20:45 WIB
Pemda Lombok Barat Raih Predikat Nindya Kabupaten Layak Anak 2023 dari kementrian PPA (dok: istimewa)
Pemda Lombok Barat Raih Predikat Nindya Kabupaten Layak Anak 2023 dari kementrian PPA (dok: istimewa) /

HAILOMBOKTIMUR - Pemerintah Daerah Kabupaten Lombok Barat (Lobar) menerima penghargaan Kabupaten Layak Anak (KLA) kategori Nindya, tahun 2023. 

 

Penghargaan tersebut diberikan Kementerian PPPA kepada kabupaten dan kota yang memiliki sistem pembangunan hak dan perlindungan khusus anak secara menyeluruh, berkelanjutan, dan terencana.

 

Suatu kabupaten dan kota dapat disebut layak anak, apabila memenuhi 24 Indikator yang didukung dengan Kecamatan dan Desa Layak Anak. Indikator KLA dikembangkan mengacu pada Konvensi Hak Anak (KHA) dan peraturan perundang-undangan terkait anak.

 

Adapun peringkat KLA tertinggi ialah Utama, dengan pencapaian indikator 801 sampai 900, disusul Nindya dengan pencapaian indikator nilai 701 sampai 800.

Selanjutnya, katagori Madya dengan pencapaian indikator nilai 601 sampai 700, dan paling buncit Pratama dengan pencapaian indikator standar minimum 501 sampai 600.

 

Halaman:

Editor: Ahmad Riadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x