Diancam UU ITE, Hotman Paris Pasang Badan Bela Pegawai Alfamart

- 15 Agustus 2022, 19:21 WIB
Diancam UU ITE, Hotman Paris Pasang Badan Bela Pegawai Alfamart
Diancam UU ITE, Hotman Paris Pasang Badan Bela Pegawai Alfamart /Dok/gia

 

HAILOMBOKTIMUR - Video klarifikasi yang dibuat oleh Amelia, seorang pegawai Alfamart mendadak viral dan menyita perhatian publik, termasuk public figure.

Perlu diketahui, sebelumnya Amelia merekam dan memergoki ibu pengguna mercy mencuri coklat di Alfamart.

Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea akhirnya buka suara dan menyatakan dirinya siap membela secara gratis pegawai Alfamart tersebut.

“Hotman lagi di Bali, baca semua DM-DM yang datang ke Hotman, mengadu tentang pegawai Alfamart,” ujar Hotman Paris dalam akun Instagram miliknya.

Baca Juga: Tertekan dan Diancam UU ITE Usai Pergoki Pengendara Mercy Curi Coklat, Pegawai Alfamart Justru Minta Maaf

Hotman meminta pegawai Alfamart tersebut untuk menghubungi dirinya. Dia menegaskan untuk melawan dan tidak perlu meminta maaf apabila merasa tidak bersalah.

Menanggapi kabar yang beredar, Alfamart mengonfirmasi berita tersebut bahwa benar ada karyawannya yang diancam UU ITE oleh seorang konsumen di Kecamatan Cisauk, Tangerang Selatan pada Sabtu, 13 Agustus 2022 pukul 10.30 WIB.

Setelah melakukan investigasi, Alfamart menegaskan bahwa perusahaannya mendukung karyawan sepenuhnya. Perusahaan tersebut menyebut karyawan sudah bekerja sesuai dengan prosedur.  

Halaman:

Editor: Ihwan Aman

Sumber: Instagram @alfamart Instagram @hotmanparissoffical


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah